Kurikulum Program Sarjana

Tujuan

Jurusan THP Faperta Unmul merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Universitas Mulawarman. Berdasarkan peringkat rilis tahun 2016, Universitas Mulawarman saat ini termasuk dalam 50 kelompok universitas terbaik menurut BAN-PT dan pemeringkatan tahunan Kemristekdikti. Sebagai rencana pengembangan jangka menengahnya, Universitas mulawarman berencana untuk meningkatkan sarana dan prasarana, kualitas sumberdaya manusia, relevansi terhadap capaian perguruan tinggi, dan invasi yang berguna di masyarakat dalam konteks Pola Ilmiah Pokok Hutan Tropika Basah dan Lingkungannya.

Sebagai strategi jangka panjang, Universitas Mulawarman bercita-cita untuk mewujudkan diri sebagai World Class University dalam kerangka Pusat Unggulan Ipteks di bidang kajian tropis. Kajian-kajian tropis yang telah menjadi unggulan Universitas Mulawarman berada di bidang agroforestry, produk-produk alami, isu lingkungan dan kesehatan, serta sumber daya perairan.

Pola Ilmiah Pokok Universitas Mulawarman

Presentasi kesesuaian Jurusan Teknologi Hasil Pertanian dengan PIP Hutan Tropika Basah dan Lingkungannya.

Kurikulum di Universitas Mulawarman didasarkan pada upaya pencapaian tujuan Universitas Mulawarman sebagai The World Class University berbasis keunggulan dan kearifan lokal adalah agar:

  • Universitas Mulawarman tumbuh menjadi organisasi belajar (learning organization) berbasis keunggulan dan kearifan lokal sesuai dengan Pola Ilmiah Pokok (PIP) “Hutan Tropika Basah dan Lingkungannya” untuk meningkatkan sistem dan layanan agar dapat memberikan layanan pendidikan di Indonesia pada umumnya dan di Kaltim pada khususnya dengan jaminan kualitas yang memadai;
  • Masyarakat kampus Universitas Mulawarman selalu dalam nuansa belajar dan saling membelajarkan dengan memperhatikan keunggulan dan kearifan lokal Kaltim, baik di kalangan pimpinan lembaga, dosen, mahasiswa, tenaga administrasi, teknisi dan tenaga fungsional akademik lainnya;
  • Lulusan terdidik dan berbudaya (educated and civillized learnning out comes), artinya bahwa lulusan Universitas Mulawarman memiliki keterampilan akademik, keterampilan teknikal, dan sikap akademik dan profesional yang memadai berbasis keunggulan dan kearifan lokal untuk memasuki peran sosial di masyarakat sebagai lulusan Universitas Mulawarman yang terdidik dan berbudaya dan memiliki daya saing yang tinggi.

Kurikulum Jurusan THP

Jurusan THP pada saat ini menerapkan kurikulum berbasis KKNI pada Tahun Ajaran 2017/2018, yang disusun melalui serangkaian workshop terkait penerapan kurikulum berbasis KKNI pada tahun 2015.

Standar Acuan Kurikulum Jurusan THP
Standar acuan Profesi yang digunakan adalah dari Perhimpunan Ahli Teknologi Pangan Indonesia (PATPI) yang termaktub dalam buku: Standar Pendidikan Sarjanan PATPI Rev. 2015

Capaian Pembelajaran Lulusan

Lulusan Program Studi Teknologi Hasil Pertanian, Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman diharapkan:

  • Menjadi manusia Indonesia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi pekerti luhur, berkepribadian mantap, dan mandiri serta mempunyai tanggung jawab kemasyarakatan dan kebudayaan.
  • Memiliki sikap dan perilaku yang sesuai dengan landasan ilmu dan keterampilan yang dikuasainya.
  • Mampu melakukan penanganan pasca panen dan mengolah hasil pertanian.
  • Mempunyai pengetahuan tentang komposisi dan sifat-sifat hasil pertanian.
  • Dapat melakukan analisis fisiko-kimia hasil pertanian, dan mengolah hasil pertanian.
  • Mampu melaksanakan penelitian dengan menggunakan kaidah-kaidah ilmiah untuk menjawab persoalan di bidang teknologi hasil pertanian
  • Dapat merancang, menjalankan dan melakukan pengawasan terhadap jalannya suatu kegiatan industri pertanian, serta dapat memberikan saran tentang penanganannya sehingga diperoleh hasil pertanian yang aman dan mempunyai kualitas sesuai standar yang ditetapkan.

Kompetensi pendukung lulusan Jurusan/PS THP adalah:

  • Dapat memahami kaidah berkehidupan bermasyarakat sesuai dengan pilihan keahlian dalam berkarya.
  • Mempunyai daya juang dan daya saing yang cukup untuk bersaing di dunia kerja.
  • Memahami perkembangan dan peran pertanian dalam kehidupan manusia dan ketahanan nasional.
  • Memahami prinsip-prinsip ekonomi dalam interaksi kehidupan untuk komoditas pertanian dalam
  • perdagangan regional dan internasional.
  • Mampu menyampaikan buah pikiran secara lisan dan tertulis dengan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

SKS yang Ditempuh

Jenis Mata Kuliah SKS Total SKS Kuliah SKS Tugas Akhir Keterangan
Teknologi Hasil Pertanian
Mata Kuliah Wajib 125 112 13 Termasuk tugas akhir (13 sks)
Mata Kuliah Pilihan 19 49 MK Pilihan yang tersedia adalah sebanyak 49 SKS
Jumlah Total 144

Program Pertukaran Kredit

Jurusan THP Faperta Unmul terlibat aktif dalam Program Pertukaran Mahasiswa Tanah Air Nusantara (PERMATA). Mahasiwa yang diperkenankan untuk terlibat dalam program ini adalah yang telah berada di semester 5-7. Saat ini ujicoba program sejenis PERMATA telah dilakukan dengan mengirimkan dua mahasiswa THP ke Unpad untuk mengikuti kegiatan penelitian bersama di tahun 2017.

Tahap lanjutan adalah dengan mengirimkan mahasiswa ke empat perguruan tinggi yang terlibat dalam Program Pengembangan Kampus 4 in 1 dengan Dana IDB, yaitu ke universitas tujuan: Universitas Jember, Universitas Negeri Malang, dan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

Sebagai tindak lanjut kerja sama forum Prodi THP/TP/ITP se Indonesia, Jurusan THP Unmul juga terlibat dalam pelaksanaan Program Permata Pangan. Informasi lebih lanjut dapat di akses di http://permatapangan.id

Panduan Program PERMATA (edisi 2016)

Pengembangan Standar Kurikulum

Jurusan THP Faperta Unmul menerapkan kurikulum berstandar KKNI (competence-based curriculum). Saat ini, Jurusan THP Faperta Unmul dalam tahap penyesuaian menuju penerapan KKNI secara menyeluruh dengan bantuan program peningkatan kurikulum oleh Universitas Mulawarman melalui pendanaan Hibah IDB tahun 2017-2019. Tahapan Pengembangan tersebut meliputi:

  • Kegiatan Technical assistance, berupa workshop dengan 3 pembicara nasional.
  • Analisis kebutuhan Kurikulum melalui a.l. kegiatan studi penelusuran alumni (tracer study), analisis kurikulum berjalan dan pengintegrasian PIP ke dalam kurikulum setiap prodi.
  • Studi banding (Comparative Study)
  • Pengembangan paradigma baru Kurikulum: FGD dan workshop
  • Pengembangan Standar Kompetensi Lulusan: FGD dan workshop
  • Pengembangan Standar Isi: FGD dan workshop
  • Pengembangan Standar Proses Pembelajaran: FGD dan workshop
  • Pengembangan Standar Penilaian: FGD dan workshop
  • Pengembangan struktur dan deskripsi kurikulum program studi: FGD dan workshop
  • Pengembangan perangkat kurikulum program studi: FGD dan workshop
  • Pengembangan bahan ajar mata kuliah: a.l. hibah buku dan teaching grant
  • Review dan workshop evaluasi kurikulum.
  • Pengembangan instrumen quality assurance implementasi kurikulum: benchmarking, FGD, seminar, dan workshop

Sebaran Mata Kuliah

 

DISTRIBUSI JUMLAH MATA KULIAH DAN JUMLAH SKS YANG HARUS DITEMPUH

Mata Kuliah Tingkat ∑ Mata Kuliah Tersedia Distribusi ∑ SKS Kurikulum terhadap ∑ SKS yang dapat diambil
∑ SKS
Min (144) Maks (160)
Universitas 6 13 13
Fakultas 1 2 2
Program Studi (wajib) 38 85 85
Program Studi (pilihan) 23 30 46
Tugas Akhir 4 14 14
Jumlah 72 144 160

 

Jumlah SKS yang tersedia (Mata Kuliah dan Tugas Akhir) : 160

Jumlah SKS Mata Kuliah : 146

Jumlah SKS Mata Kuliah Wajib : 100

Jumlah SKS Mata Kuliah Pilihan : 46

Jumlah SKS Tugas Akhir : 14

Jumlah SKS minimal yang harus diambil : 144

Jumlah SKS Mata Kuliah Wajib : 100

Jumlah SKS Mata Kuliah Pilihan : 30

Jumlah SKS Tugas Akhir : 14

DISTRIBUSI MATA KULIAH BERDASARKAN SEMESTER

Semester 1
No Kode MK Nama Mata Kuliah Bobot  SKS English
    Wajib      
1 MU000603W001 Agama 2 1 Religion
2 MU000603W002 Pancasila 2 0 Pancasila
3 MU000603W004 Bahasa Indonesia 2 0 Bahasa
4 MU000603W006 Ilmu Sosial dan Budaya Dasar 2 0 Sosioculture
5 190303602W006 Pengantar Ilmu Pertanian Tropika Basah 2 0 Introduction to Tropical Rain Forest Agriculture
6 190303602W002 Biologi Hasil Pertanian 2 1 Biology of Agricultural Products
7 190303602W003 Kimia Hasil Pertanian I 2 1 Chemistry of Agricultural Products I
8 190303602W004 Matematika 2 0 Mathematics
16 3  
Jumlah SKS 19  
Semester 2
No Kode MK Nama MK Bobot  SKS English
    Wajib      
1 1833220101 Kewarganegaraan 2 0 Civics
2 1833221103 Bahasa Inggris Pertanian 2 1 English for Agriculture
3 1833220102 Kewirausahaan 2 0 Entrepreneurship
4 1833220104 Dasar-dasar Manajemen 2 0 Fundamental Management
5 1833220105 Pengantar Teknologi Pertanian 2 0 Introduction to Agricultural Technology
6 1833220106 Mikrobiologi Hasil Pertanian 2 0 Microbiology of Agricultural Products
7 1833221107 Fisika Hasil Pertanian 2 1 Physics of Agricultural Products
8 1833302102 Aplikasi Komputer untuk Industri Pertanian 0 2 Computer Application for Agricultural Industry
9 1833320105 Kimia Fisik Hasil Pertanian 2 0 Physical Chemistry of Agricultural Products
10 1833220108 Kimia Analitik untuk Riset Hasil Pertanian 2 0 Analytical Chemistry for of Agricultural Products Researches
18 4  
Jumlah SKS 22  
Semester 3
No Kode MK Nama MK Bobot  SKS English
    Wajib      
1 190303603W015 Statistika Pertanian 2 1 Statistics for Agriculture
2 190303603W016 Mikrobiologi Pengolahan Hasil Pertanian 2 0 Agricultural Products Processing Microbiology
3 190303603W017 Kimia Hasil Pertanian II 2 0 Chemistry of Agricultural Products II
4 190303603W018 Sifat Fisik Hasil Pertanian 2 0 Physical Properties of Agricultural Products
5 190303603W019 Satuan Operasi 2 1 Operational Unit
6 190303603W020 Biokimia Hasil Pertanian 2 0 Biochemistry of Agricultural Products
7 190303603W021 Gizi Pangan 2 0 Food and Nutrition
8 190303603W022 Ekonomi Teknik 2 0 Economical Technique
9 190303603W023 Pengawasan Mutu 2 0 Quality Control
10 190303603W024 Alat dan Mesin Pengolahan 2 0 Tools and Machines of Agricultural Products Processing
Jumlah SKS 20 2  
22  
Semester 4
No Kode MK Nama MK Bobot  SKS English
    Wajib      
1 03035227 Metodologi Penelitian 2 1 Research Metodology
2 03035328 Rancangan Percobaan 2 1 Experimental Design
3 03035349 Analisis Kimia Hasil Pertanian 2 0 Chemical Analysis of Agricultural Products
4 03035360 Fisiologi dan Teknologi Pasca Panen 2 0 Postharvest Physiology and Technology
5 03035270 Sanitasi dan Keamanan Pada Proses Pengolahan 2 0 Sanitation and Safety of Agricultural Products Processing
6 03035252 Teknologi Proses Pengolahan 2 0 Agricultural Products Processing Technology
7 Praktikum Analisis Fisiko-Kimia Hasil Pertanian 0 2 Laboratory Practices of Physicochemical Analysis of Agricultural Products
Jumlah SKS 12 4  
16  
Pilihan
1 Teknologi Fermentasi (M) 2 0 Fermentation Technology
2 03035275 Teknologi Enzim (K) 2 0 Enzyme Technology
3 Teknologi Penyimpanan & Manajemen Pergudangan (P) 2 0 Storage Technology and Warehousing Management
4 Teknologi dan Manajemen Pangan Halal * 2 0 Halal Food Technology and Management
5 Teknologi dan Manajemen Jasa Boga * 2 0 Foodservice Technology and Management
 Minimal 6 SKS
Semester 5
No Kode MK Nama MK Bobot  SKS Terjemahan dalam Bahasa Inggris
    Wajib      
1 03025241 Riset Operasi 2 0 Operational Research
2 03035242 Tata Letak dan Perancangan Pabrik 2 0 Plant Layout and Design
3 Teknologi Pengawetan dan Pengemasan Hasil Pertanian 2 0 Agricultural Products Preservation and Packaging Technology
4 03035268 Bahan Tambahan Pangan dan Toksikologi 2 0 Food Additives and Toxicology
5 03035276 Legislasi Pangan* 2 0 Food Legislation
6 03035273 Praktikum Biokimia dan Gizi 0 2 Laboratory Practices in Biochemistry and Nutrition
Jumlah SKS 10 2  
12  
Pilihan
1 03035253 Pengembangan Produk dan Pemasaran 2 0 Product Development and Marketing
2 03035254 Teknologi Bahan Penyegar (P, PP) 2 0 Fragrance Technology
3 03035255 Teknologi Buah dan Sayur (P, PP) 2 0 Fruits and Vegetables Technology
4 03035257 Teknologi Gula dan Polisakarida (K) 2 0 Sugars and Polysaccharides Technology
5 03035258 Teknologi Legum, Serealia, dan Umbi (P, PP) 2 0 Legumes, Cereals, and Tubers Technology
6 03035255 Teknologi Karet dan Tembakau (P, PP) 2 0 Rubber and Tobacco Technology
7 03035268 Teknologi Hasil Ternak (P)* 2 0 Animal Product Technology
8 Teknologi Hasil Perairan (P)* 2 0 Fisheries Product Technology
9 03035259 Evaluasi Gizi dalam Pengolahan (K) 2 0 Nutrition Evaluation in Processing
Minimal 10 SKS
Semester 6
No Kode MK Nama MK Bobot  SKS Terjemahan dalam Bahasa Inggris
    Wajib      
1 03035360 Uji Sensoris 2 0 Sensory Evaluation
2   Praktikum Mikrobiologi Hasil Pertanian 0 2 Laboratory Practices in Microbiology of Agricultural Product
3   Praktikum Teknologi Pengolahan Produk Hasil Pertanian 0 3 Laboratory Practices in Agricultural Products Processing Technology
4 03035373 Praktikum Teknologi Pengolahan Minyak, Lemak Rempah  dan Minyak Atsiri 0 2 Laboratory Practices in Lipids, Spices and Essential Oils Processing Technology
Jumlah SKS 2 7  
9  
Pilihan
1 03035364 Teknologi Pemanfaatan Limbah (P) 2 0 Waste Utilization Technology
2 03035363 Teknologi Minyak dan Lemak (K) 2 0 Lipid Technology
3 03035365 Teknik Uji Mikrobiologi (M) 2 0 Microbiology Test
4 03035267 Manajemen Mutu Industri Hasil Pertanian (P) 2 0 Quality Management of Agricultural Product Industry
5 03035277 Teknologi Pengolahan Pangan Fungsional (P) 2 0 Functional Foods Processing Technology
6 03035276 Thermobakteriologi (M) 2 0 Thermobacteriology
7 03035278 Teknologi Fortifikasi Pangan (P) 2 0 Food Fortification Technology
8 03035373 Teknologi Rempah-rempah dan Minyak Atsiri (P , PP, K) 2 0 Spices and Essential Oils Technology
9 03035374 Teknologi Kue dan Roti (P) 2 0 Bakery Technology
Minimal 14 SKS
Semester 7
No Kode MK Nama MK Bobot  SKS Terjemahan dalam Bahasa Inggris
    Wajib      
1 Kuliah Kerja Nyata 0 4 Community Service Program
2 Praktek Kerja Lapang 0 2 Internship
3 Seminar 0 2 Seminar
4 Skripsi 0 6
Jumlah SKS 0 14  
14  

 

TUGAS AKHIR

 

No Kode Tugas Akhir SKS Prasyarat
1. 00005221 Praktek Kerja Lapangan 2 (0-2) Telah menyelesaikan ≥ 75% dari total SKS yang harus ditempuh tanpa nilai E, IPK ≥ 2,00
2. 00005222 Seminar 2 (0-2) Telah menyelesaikan ≥ 110 SKS tanpa nilai E, IPK ≥ 2,00
3. 00005623 Skripsi 6 (0-6) Telah menyelesaikan ≥ 110 SKS tanpa nilai E, IPK ≥ 2,00
4. 00005324 Kuliah Kerja Nyata 4 (0-4) Telah menyelesaikan ≥ 110 SKS tanpa nilai E, IPK ≥ 2.00 untuk KKN reguler, atau telah selesai teori untuk KKN non reguler
Jumlah SKS 13
Jumlah Kumulatif SKS 144